Analisis Pelaksanaan Proyek Renovasi PT.Citra Prabu Majasari
DOI:
https://doi.org/10.52072/unitek.v13i1.157Kata Kunci:
Critical Path Method, Manajemen Proyek, Net Present ValueAbstrak
PT Citra Prabu Majasari merupakan perusahaan yang bergerak dibidang jasa pelaksanaan kontruksi yang akan melaksanakan proyek renovasi Gedung ATK, Gudang dan Kantor Pool Transportasi Pertamina RU II Dumai. Sebelum proyek dilaksanakan perlu manajemen proyek yang tepat sehingga dapat terlaksana dengan baik dan lancar. Penelitian ini menggunakan metode critical path method (CPM) mengolah data waktu pasti dari setiap kegiatan dan digambarkan dalam bentuk jaringan kerja (diagram network) untuk mencari lama waktu penyelesaian proyek. Kemudian membuat gaant chart dan menentukan biaya yang dikeluarkan berdasarkan lama waktu yang diperoleh dari metode CPM. Menentukan kelayakan proyek dengan metode net present value (NPV) diperlukan data pengeluaran dan pemasukan setiap periode. Apabila hasil perhitungan NPV lebih besar dari 0, maka proyek layak untuk dilaksanakan. Hasil perhitungan yang telah dilakukan dengan menggunakan metode CPM bahwa proyek dapat diselesaikan selama 98 hari dengan biaya pengeluaran sebesar Rp. 523.653.630. Hasil perhitungan NPV sebesar Rp. 15.936.009, hal ini menunjukkan bahwa nilai NPV lebih besar dari 0 yang berarti proyek tersebut layak untuk dilaksanakan.
Unduhan
Referensi
Arianie, P.G., dan Puspitasari, B.N., 2017, Perencanaan Manajemen Proyek dalam Meningkatkan Efisiensi dan Efektifitas Sumberdaya Perusahaan (Studi kasus: Qiscus Pte Ltd), J@ti Undip: Jurnal Teknik Industri, Vol. 12, No. 3, ISSN: 1907-1434.
Caesaron, D., dan Thio, A., 2015, Analisa Penjadwalan Waktu dengan Metode Jalur Kritis dan Pert pada Proyek Pembangunan Ruko (Jl. Pasar Lama No. 20, Glodok), Journal of Industrial Engineering and Management systems, Vol. 8, No. 2, ISSN: 2579-8154.
Dwiretnani, A., dan Kurnia, A., 2018, Optimalisasi Pelaksanaan Proyek dengan Metode CPM (Critical Path Method), Jurnal Talenta Sipil, Vol. 1, No. 2, ISSN: 2615-1634.
Ekanugraha, R.A., 2016, Evaluasi Pelaksanaan Proyek dengan Metode CPM dan PERT (Studi Kasus Pembangunan Terminal Binuang Baru Kecamatan Binuang), Skripsi, Sarjana Teknik Industri, Universitas Islam Indonesia, Yogyakarta.
Ibrahim, Y.M., 2009, Studi Kelayakan Bisnis Edisi Revisi, Rineka Cipta, ISBN: 978-979-518-748-6.
Mas’ud, I.M., dan Wijayanti, E., 2017, Analisis Evaluasi Biaya dan Penjadwalan Waktu Proyek Pengolahan Limbah PT KI dengan Pendekatan PERT, Jurnal J-Ensitec, Vol. 3, No. 2, ISSN: 2407-6007.
Polii, B.R., Walangitan, O.R.D., dan Tjakra, J., 2017, Sistem Pengendalian Waktu dengan Critical Path Method (CPM) pada Proyek Konstruksi, Jurnal Sipil Statik, Vol. 5, No. 6, ISSN: 2337-6732.
Purnomo, J., Krisnaningsih, E., dan Khadijah, A., 2018, Optimalisasi Waktu Penjadwalan Pembuatan Sepatu Pullover Model Quesa dengan Metode PERT, Jurnal Intent, Vol. 1, No. 1, ISSN: 2654-9557.
Putra, E.Y., dan Gandhi, K.H., 2019, Analisis Jalur Kritis pada Proyek Relokasi Mesin Flexo dengan Metode CPM dan PERT, Jurnal Intent, Vol. 2, No. 1, ISSN: 2654-9557.
Santosa, B., 2009, Manajemen Proyek: Konsep & Implementasi Edisi Pertama, Graha Ilmu, Yogyakarta, ISBN: 978-979-756-441-4.
Shofa, J.M., Listiyana, L., dan Cahyadi, D., 2018, Usulan Perbaikan Proses Cross Drainage untuk Mempercepat Waktu Proyek Pembangunan Jalan Raya, Jurnal Intech Teknik Industri Universitas Serang Raya, Vol. 4, No. 2, ISSN: 2655-2655.