Pengendalian Persedian Kayu Dengan Metode Min-Max Stock dan Economiq Order Quantity Pada PT Alis Jaya Ciptatama

Authors

  • Rifki Ade Universitas Teknologi Yogyakarta
  • Widya Setiafindari Universitas Teknologi Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.52072/arti.v18i2.593

Keywords:

Economic Order Quantity, Min-Max Stock, Persedian

Abstract

PT Alis Jaya Ciptatama merupakan perusahaan manufaktur yang bergerak industri furniture. Mahoni dan jati adalah bahan baku yang digunakan, dalam satu periode perusahaan melakukan pembelian sebanyak 2000-3000 m3 rata-rata frekuensi Jati sebesar 39,98 m3 dan Mahoni sebesar 152 m3 dengan buffer sebesar 30% setiap pembelian. Frekuensi order  2022 sangat tinggi dengan 23 kali untuk Mahoni dan 9 kali untuk Jati, frekuensi tinggi ini menyebabkan bengkaknya biaya pemesanan. Tujuan penelitian ini untuk memperkecil nilai Total Biaya Keseluruhan dan pengoptimalan bahan baku. Metode yang dipergunakan dalam penelitian ini EOQ dan Min-Max. Dari hasil penelitian, diperoleh bahwa nilai minimum dan maksimum bahan baku adalah 98,93 m3 dan 273,56 m3 untuk kayu Mahoni, 30,77 m3 dan 67,51 m3 untuk kayu Jati. Untuk pembelian optimal adalah dengan menggunakan metode EOQ dengan nilai 226,33 m3 untuk Mahoni dengan frekuensi 10 kali dan 45,06 m3 untuk Jati dengan frekuensi 8 kali. Total Inventory Cost metode EOQ menjadi biaya paling minimal dengan pembelian Mahoni Rp6.470.637.299 untuk pembelian Jati Rp1.517.758.350. Dari hasil tersebut metode EOQ meminimalisir biaya persediaan dengan penurunan sebesar Rp209.077.475 atau 3,13% dari TIC perusahaan untuk persediaan Mahoni dan untuk persediaan Jati sebesar Rp560.503.655 atau 26,97% dari TIC perusahaan

Downloads

Download data is not yet available.

References

Evitha, Y. and HS, F.M. (2019) ‘Pengaruh Penerapan Metode Economic Order Quantity (EOQ) Terhadap Pengendalian Persediaan Bahan Baku Produksi di PT. Omron Manufacturing Of Indonesia’, Jurnal Logistik Indonesia, 3(2), pp. 88–100.

Fithri, P., Hasan, A. and Asri, F.M. (2019) ‘Analysis of Inventory Control by Using Economic Order Quantity Model – A Case Study in PT Semen Padang’, Jurnal Optimasi Sistem Industri, 18(2), pp. 116–124.

Muller, M. (2019) Essentials of Inventory Management. HarperCollins Leadership.

Rachmawati, N.L. and Lentari, M. (2022) ‘Penerapan Metode Min-Max untuk Minimasi Stockout dan Overstock Persediaan Bahan Baku’, Jurnal INTECH Teknik Industri Universitas Serang Raya, 8(2), pp. 143–148.

Rizkina, A., Syafitri Lubis, R. and Widyasari, R. (2022) ‘Analisis Pengendalian Persediaan Menggunakan Metode Min-Max dan Economic Order Quantity (EOQ)’, Jurnal Ilmiah Multi Disiplin Indonesia, 1(11), pp. 1700–1711.

Sakila, Y.I. and Saputra, J. (2022) ‘Implementasi Metode Economic Order Quantity Untuk Persediaan Roti Di Rotte Bakery Dumai Mini , dan Donat Coklat, Jurnal ARTI (Aplikasi Rancangan Teknik Industri) 17(1), pp. 11–22.

Sari, S. et al. (2022) ‘Usulan Perbaikan Pengendalian Persediaan Spare Part Utama Gondola Menggunakan Metode EOQ dan Min-Max’, STRING (Satuan Tulisan Riset dan Inovasi Teknologi), 6(3), p. 227-230.

Yulius, S. (2019) ‘Analisis Pengendalian Inventory Kantong Semen PPC dalam Warehouse Kantong Semen dengan Metode Klasifikasi ABC dan Min-Max pada PT Sinar Tambang Arthalestari Ajibarang’.

Published

2023-11-29

How to Cite

Ade, R., & Setiafindari, W. (2023). Pengendalian Persedian Kayu Dengan Metode Min-Max Stock dan Economiq Order Quantity Pada PT Alis Jaya Ciptatama. Jurnal ARTI (Aplikasi Rancangan Teknik Industri), 18(2), 125-133. https://doi.org/10.52072/arti.v18i2.593